Sabtu, 29 Desember 2012

Manfaat Telur Untuk Kesehatan

Manfaat Telur

Manfaat Telur Untuk Kesehatan

Telur mengandung kadar protein, vitamin serta mineral tinggi. Anda cemas akan kandungan lemaknya? Jangan khawatir, telur hanya mengandung sedikit lemak jenuh. Karena itu, jika ingin makanan yang cepat saji, telur bisa menjadi pilihan Anda. Berikut beberapa manfaat yang bisa Anda peroleh dengan mengkonsumsi telur. 

Sebutir telur besar memiliki sekitar 70 kalori dan berisi sekitar 6 gram protein, 5 gram lemak, dan 186 miligram kolesterol.

Manfaat Telur Untuk Kesehatan Tubuh :

1.Menjaga perut tidak cepat lapar.
Bagi yang ingin menurunkan berat badan, telur bisa menjaga perut terasa penuh lebih lama, sehingga tidak cepat merasa lapar. Penelitian di Rochester Centre of Obesity di Amerika mengungkap 2 butir telur rebus dalam menu sarapan bisa memangkas kebutuhan sekitar 400 kalori sepanjang Hari.

2.Meningkatkan kekuatan otak
Sebutir telur berukuran sedang mengandung sekitar 250 mg choline, senyawa penting yang dibutuhkan dalam perkembangan otak janin dalam kandungan. Ibu hamil yang mengkonsumsi 550 mg choline setiap hari akan melahirkan bayi dengan daya ingat yang lebih kuat.

3.Mencegah kebutaan pada lansia.

Bagian yang disebut-sebut mengandung banyak kolesterol yakni kuning telor punya kandungan lain yang sangat penting yakni senyawa lutein. Jika dikonsumsi secara rutin, lutein bisa meningkatkan kesehatan mata dan mencegah berbagai jenis kebutaan yang dipicu oleh proses penuaan.

4.Manfaat Makan Telur Untuk Sarapan yaitu menjaga kesehatan jantung
Asalkan tidak dikonsumsi berlebihan, kandungan kolesterol dalam kuning telor tidak akan membahayakan jantung dan pembuluh darah. Sebaliknya, kandungan lemak baik yakni Omega 3 yang tinggi dalam telur justru bisa memperbaiki sirkulasi darah serta meningkatkan fungsi otak secara keseluruhan.

5.Memberikan nutrisi untuk awet muda
Agar kulit tidak cepat keriput, wanita membutuhkan asupan protein 45g/hari, sementara pria butuh 55g/hari. Karena telur ayam berukuran sedang mengandung sekitar 8g protein, maka 2 butir telur sudah memenuhi lebih dari sepertiga dari kebutuhan protein pada wanita atau hampir sepertiga kebutuhan protein pada pria

Kandungan nilai gizi telur dalam 100 gram bahan makanan. (100 garam itu, kira-kira 2 butir telur ayam kampung):

Zat gizi
Telur ayam
Telur bebek
Telur penyu
Kalori (kcal)
162
189
144
Protein (gr)
12,8
13,1
12
Lemak (gr)
11,5
14,3
10
Karbohidrat (gr)
0,7
0,8
0
Vitamin A (SI)
900
1230
600
Thiamin (mg)
0,10
0,18
0,11
Vitamin C
0
0
0


Dari Manfaat Telur Untuk Kesehatan diatas betapa pentingnya bagi kita untuk mengetahui apa kandungan dan apa manfaat dari apa yang kita makan dalam kehidupan sehari-hari , makanan sehat sangat dibutuhkan oleh tubuh manusia , mulailah hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan sehat.

Terima kasih sudah berkunjung , semoga artikel diatas bermanfaat buat kesehatan anda,klik juga artikel manfaat yang lainnya,masih banyak kok. ada manfaat buah,manfaat tanaman,manfaat bunga dan manfaat daun serta manfaat makanan

Salam Hangat Dari Admin : http://berbagai-manfaat.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar