Senin, 24 Desember 2012

Manfaat Buah melon Untuk Kesehatan


Manfaat Buah melon
Manfaat Buah melon Untuk Kesehatan

Buah melon memiliki bentuk fisik bulat dan memiliki rasa yang manis dengan daging buahnya yang empuk menjadikan buah yang satu ini banyak disukai untuk dikonsumsi sehari-hari,buah ini juga disajikan dalam bentuk makanan dan minuman kesehatan seperti jus buah melon.

Buah melon banyak mengandung Vitamin A, B dan C serta mengandung protein, kalsium dan fosfor. Kandungan mineral pada fruit melonbahkan mampu menghilangkan keasaman tubuh dan mempunyai sifat menyembuhkan sembelit. Keasaman tubuh perlu dihilangkan karena akan menggangu pencernaan, khususnya pada organ lambung.

Kandungan nutrisi buah melon adalah 15,00 mg kalsium; 25,00 mg fosfor; 0,5 mg besi; 34 mg Vitamin C; 640 mg I.U Vitamin A; dan 0,03 mg Vitamin B1. Buah melon mengandung antikoagulan yang disebut dengan adenosine sehingga mampu menghentikan penggumpalan sel darah yang dapat memicu timbulnya penyakit stroke atau jantung.

Manfaat Buah melon Untuk Kesehatan

1. Membantu proses pencernaan
Manfaat buah melon dalam proses pencernaan karena peran kandungan air yang tinggi dalam buah melon (95% dari daging buahnya) yang dapat mencegah terjadinya sembelit. Selain itu, senyawa dalam buah melon ini dapat mengurangi keasaman pada lambung sehingga cocok untuk terapi penyembuhan bagi anda penderita maag.

2. Mencegah penyakit stroke dan jantung
Kandungan adenosine dalam buah melon ini dapat mencegah terjadinya penggumpalan darah (antikoagulan) sehingga resiko terkena penyakit stroke dan jantung akan semakin kecil, dengan kata lain manfaat buah melon ini dapat memperlancar aliran darah dalam tubuh anda.

3. Mencegah penyakit kanker
Manfaat buah melon yang ketiga yaitu untuk mencegah penyakit kanker, hal ini dikarenakan peran dari karotenoid. Karotenoid ini merupakan senyawa yang mampu meredam penyebab timbulnya penyakit kanker sehingga agar anda terhindar dari penyakit kanker, makan buah melon secara rutin.

4. Membantu menyembuhkan penyakit ginjal
Buah melon memilki daya diuretik yang cukup baik (memperlancar buang air kecil) sehingga dapat membantu anda mengatasi penyakit ginjal dan mencegah bantu ginjal. Jika anda mengkombinasikan dengan lemon, manfaat buah melon menjadi semakin kompleks karena anda dapat terhindar dari penyakit asam urat.

5. Melancarkan buang air besar
Buah melon dapat melancarkan  baung air besar, bila kita mengalami masalah pencernaan maka makanlah melon agar dapat mudah dan lancar buang air besar. Kandungan air yang ada dalam buah melon sangat baik untuk melancarkan pencernaan. Kandungan mineral ini mampu menghilangkan keasaman tubuh yang perlu dihilangkan karena dapat mengganggu pencernaan, khususnya pada organ lambung.

6. Meredakan panas dalam.
Kadar air pada buah melon mencapai 95%,sehingga memberi efek menyejukkan.Karena itu,buah melon dapat bermanfaat untuk meredakan panas dalam.Buah melon banyak mengandung Vitamin A, B dan C serta mengandung protein, kalsium dan fosfor. Kandungan nutrisi buah melon adalah 15,00 mg kalsium; 25,00 mg fosfor; 0,5 mg besi; 34 mg Vitamin C; 640 mg I.U Vitamin A; dan 0,03 mg Vitamin B1.  Jadi ada baiknya Anda mengkonsumsi buah melon sehari sekali secara rutin pada pagi hari.

Kandungan dan komposisi gizi buah melon tiap 100 gram :

Komposisi gizi
Banyaknya ( Jumlah)
Energi
22,00 cal.
Protein
0,60 gr.
Lemak
0,10 gr.
Karbohidrat
5,30 gr.
Serat
0,30 gr.
Abu
0,50 gr
Kalsium
12,00 mg
Fosfor
30,00 mg
Kalium
183,00 mg
Zat Besi
0,50 mg
Natrium
6,00 mg
Vitamin A
2.140,00 S.I
Vitamin B1
0,03 mgr.
Vitamin B2
0,02 mg
Vitamin C
35,00 mg
Niacin
0,80 mg
Air
93,50 gram
Sumber: Food and Nutrition Research 
Center Handbook No. 1 Manila (1964)

Dari Manfaat Buah melon untuk kesehatan diatas kita patut bersyukur kepada Allah SWT yang telah menciptakan Buah-buahan yang segar juga penuh manfaat yang baik bagi tubuh kita ,Ini merupakan salah satu bentuk kasih sayang Allah kepada kita umatnya.Karena didalam buah itu sendiri banyak mengandung Vitamin yang dibutuhkan tubuh kita.

Terima kasih sudah berkunjung , semoga artikel diatas bermanfaat buat kesehatan anda,klik juga artikel manfaat yang lainnya,masih banyak kok. ada manfaat buah,manfaat tanaman,manfaat bunga dan manfaat daun serta manfaat makanan

Salam Hangat Dari Admin : http://berbagai-manfaat.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar